Resep Banana Smooothie Yang Segar dan Sehat
Resep Banana Smoothie Yang Segar dan Sehat ;
Minuman ini sangat lembut di lidah, apalagi jika sedang melewati bagian krongkongan kita huiiiihh..mak nyess.. segernya nggak ketahaaan !!.
Kebetulan di dapur masih ada sisa pisang barangan ( nama pisang dari medan), awalnya saya bingung mau diapain ini pisang mau dimakan gitu aja nggak asik ah, udah keseringan...so saya buka laptop terus buka google, terus search dah resep olahan-olahan dari pisang, eh ketemu tuh resep minuman yang bahannya dari pisang namanaya Resep Banana Smoothie Yang Segar dan Sehat.
Saya lihat bahannya selain pisang juga nggak banyak semua ada di dapur, dan cara buatnya juga sangat simple, ya udah dehh.. langsung kumpulin bahan dan saatnya ekskusi...!!
Ok yuk...kita kerjain si Resep Banana Smoothie Yang Segar dan Sehat ini.
Bahan-Bahan :
(untuk 3 Gelas)
- 1 ½ cangkir air es
- 1 buah pisang matang, dikupas dan dipotong menjadi potongan
- ½ cangkir yogurt murni ( plain yogurt ) tanpa lemak
- 2 sendok teh madu, biar menambah taste
- ¼ sendok teh air mawar, (opsional) jika nggak ada ya gak papa
- sejumput atau secomot kecil bubuk Pala , sebaiknya parut jika ngga punya yg bubuk
Persiapan: 10 menit
Langkah-langkah membuat Banana Smoothie Yang Segar dan Sehat :
- Siapkan bubuk pala, atau pala yang parut jika tidak punya bubuk pala
- Campurkan air es, pisang, yoghurt, madu dan air mawar (jika menggunakan) dalam blender dan blender sampai halus.
- Tuang ke dalam gelas besar dan taburi bubuk pala di atasnya.
Nah ..gemana segerkan ? masih penasaran ? kamu musti buat dirumah, dan jangan lupa share lagi dimari yak..biar temen-temen yang lain juga pada tau hasil buatanmu....
Informasi Nutrisi per gelas :
Tidak ada komentar:
Terima kasih sudah berkunjung ke blog RMJ, jika anda suka dengan artikel yang kami persembahkan silahkan share ke link Sosmed Anda, dan jika Anda memiliki Info yang menarik silahkan berbagi dengan kami dan pembaca yang lain dengan mengisi komentar di bawah ini, terima kasih.